Wagub Chusnunia Monitoring Ketersediaan Pupuk dan Pestisida di Lamteng.

193
0

Lampung Tengah,– INFONUSANTARA.co.id – Wakil Gubernur Lampung Chusnunia Chalim, selaku Ketua Tim Pengawasan Pupuk dan Pestisida Provinsi Lampung, melakukan monitoring ketersediaan pupuk dan pestisida di wilayah Kabupaten Lampung Tengah, Senin (11/10/2021).

Pada kesempatan itu, Wagub meninjau ketersediaan pupuk dan pestisida di Kios Pupuk CV. Aditya Harapan Qurnia, S. Tani Makmur, Desa Adi Jaya Kabupaten Lampung Tengah.

Ikut serta mendampingi Wagub, Wakil Bupati Lampung Tengah Ardito Wijaya, Kadis Perkebunan, dan Kepala Biro Perekonomian, serta pejabat struktural Pemerintah Daerah Kabupaten Lampung Tengah.

Wagub Chusnunia memastikan ketersediaan pupuk dan distribusinya di wilayah Lampung Tengah tidak terhambat. Dia berharap pupuk tersebut dapat digunakan dengan baik dan dapat bermanfaat bagi petani.
Langkah ini juga merupakan gerak antisipasi kelangkaan pupuk dan pestisida di wilayah Kabupaten Lampung Tengah.

“Monitoring ini merupakan langkah antisipasi akan kelangkaan ketersediaan pupuk dan pestisida bagi para petani”, ujar Chusnunia.

Pada kesempatan itu, Chusnunia berdialog dengan Slamet selaku Pemilik Kios S. Tani Makmur, serta perwakilan Pupuk Sriwijaya, dan Petrokimia.
Pada sesi dialog, Chusnunia menyampaikan pesan Gubernur Arinal Djunaidi, agar proses distribusi pupuk ke distributor diupayakan tanpa hambatan, agar ketersediaan pupuk dipasaran tidak mengalami kelangkaan. (Sofian Bs).