Gubernur Apresiasi PT SGC Membangun Gedung Akademi Teknik Mesin dan Industri di Tubaba

420
0

Tulang Bawang Barat – Gubernur Lampung Arinal Djunaidi mengapresiasi peranan PT Sugar Group Companies dalam mencerdaskan kehidupan bangsa dengan membangun Gedung Akademi Teknik Mesin dan Industri (ATMI), di Kota Wisata dan Budaya Uluan Nughik, Panaragan Jaya, Tulang Bawang Barat.

Apresiasi itu disampaikan Gubernur Arinal saat melakukan peletakan batu pertama pembangunan gedung tersebut bersama Bupati Tulang Bawang Barat Umar Ahmad dan Vice President PT Sugar Group Companies Purwanti Lee, Rabu (2/12/2020).

Dalam kesempatan itu, Gubernur Arinal menjelaskan bahwa pendidikan sebagai salah satu pilar penting dalam meningkatkan kualitas manusia dalam kerangka pembangunan manusia seutuhnya.

Pendidikan pada hakekatnya merupakan proses untuk membangun peradaban bangsa. Oleh karena itu, saya mengapresiasi kepada Vice President PT Sugar Group Companies Purwanti Lee yang telah mendukung mencerdaskan anak bangsa dengan turut membangun akademi teknik mesin dan industri,” ujar Gubernur Arinal.

Menurut Gubernur, tugas mencerdaskan anak bangsa sesungguhnya bukan hanya tugas Pemerintah, tetapi tugas semua pihak.

Gubernur Arinal menuturkan bahwa antisipasi Vice President PT Sugar Group Companies Purwanti Lee sangat luar biasa.
Dengan segala konsekuensi, ini akan menarik dan mencerdaskan masyarakat desa, sekolah akan semakin efisien, sehingga masyarakat dapat membangun daerahnya,” ujarnya.